Friday, March 14, 2014

Jenis-Jenis Data

Ada beberapa jenis-jenis data yang lazim digunakan. Entah itu sebagai objek penelitian atau hanya sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan. Jenis-jenis data tersebut dapat kita masukkan ke dalam beberapa kelompok sebagai berikut :

1.       Data menurut sifatnya
Menurut sifatnya, data dibedakan atas data kualitatif dan data kuantitatif. Data kuantitatif maksudnya adalah data yang nilainya tersebut berbentuk angka (numeric). Misalnya, data ekspor impor, data jumlah kemisikinan dll. Data ini memiliki nilai dalam bentuk angka. Sedangkan data kualitatif adalah data yang nilainya tidak dalam bentuk angka (nonnumeric). Misalnya, data persepsi orang terhadap suatu produk. Data ini bisa dinyatakan dalam bentuk sangat suka, suka, tidak suka dan sangat tidak suka. Atau bisa juga data yang hanya menyatakan suatu kondisi, missal kondisi perekonomian maju, harga daging mahal dll.

2.       Data menurut sumbernya
Data menurut sumbernya terbagi atas data internal dan data eksternal. Data internal maksudnya adalah data yang bersumber dari keadaan atau kegiatan suatu kelompok atau badan. Misalnya, data penjualan produk suatu perusahaan, atau data omset per bulan suatu perusahaan. Sedangkan data eksternal adalah data yang bersumber dari luar suatu organisasi. Misalnya, suatu perusahaan yang ingin mencari data inflasi yang berasal dari Badan Pusat Statistik (BPS) dsb.

3.       Data menurut cara memerolehnya
Berdasarkan cara memerolehnya, data dibagi atas data primer dan data sekunder. Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari lapangan yang dikumpulkan oleh peneliti. Misalnya, data penelitian terkait produksi susu sapi di peternakan sapi. Dalam hal ini, peneliti terjun langsung ke lapangan untuk mengumpulkan data. Data sekunder adalah data yang bersumber dari  suatu organisasi lain dan diperoleh dalam bentuk jadi. Data penduduk yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) dll.

4.       Data menurut waktu pengumpulannya
Dilihat dari waktu pengumpulannya, data dibedakan atas data cross section dan time series. Data Cross Section merupakan data yang dikumpulkan dalam suatu periode tertentu dimana data tersebut memuat keadaan dalam periode tersebut. Contoh, data hasil Sensus Penduduk tahun 2010, dimana data tersebut menggambarkan kondisi  penduduk Indonesia tahun 2010. Data Time Series  adalah data yang dikumpulkan dari waktu ke waktu dengan tujuan untuk melihat perkembangn suatu kondisi antar waktu. Contohnya, data PDB Indonesia yang dikumpulkan setiap 3 bulan sekali. Tujuannya jelas untuk menggambarkan perekonomian Indonesia dari triwulan ke triwulan berikutnya.


Sekian jenis-jenis data berdasarkan kelompoknya yang ada di dunia ini. Semoga tulisan ini bermanfaat untuk kalian semua.






Tags:

0 Responses to “Jenis-Jenis Data”

Post a Comment

Carousel

Subscribe

Donec sed odio dui. Duis mollis, est non commodo luctus, nisi erat porttitor ligula, eget lacinia odio. Duis mollis

Designed by SpicyTricks